Insiden Kecelakaan Truk Tanah Tabrak Bocah SD di Kosambi, Polisi Jelaskan Kronologi Kejadiannya

Avatar
Insiden Kecelakaan Truk Tanah Tabrak Bocah SD di Kosambi, Polisi Jelaskan Kronologi Kejadiannya
Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho

Terastangerang.com—Sopir truk tanah Nopol B 9304 KYW berinisial DWA(21) yang menyebabkan kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Salembaran, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Kamis 7 znopember 2024 sudah diamankan pihak kepolisian.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho yang mendatangi langsung lokasi kejadian kepada awak media menjelaskan, kronologi lakalantas yang menimpa pengendara sepeda motor dengan nomor polisi B 6553 WFK yang dikendarai seorang wanita inisial SD(20) berbocengan dengan korban anak ANP(9).

“Kejadiannya di Jalan Raya Salembaran. Tepatnya depan steam mobil Romauli Desa Kampung Melayu Timur, Kecamatan Teluk NagaKabupaten Tangerang,” ujarnya.

Kendaraan Dump Truck yang dibawa DWA, sambung Kapolres, melaju dari arah Kosambi menuju Teluknaga. Melintas di jalan raya Salembaran. Selanjutnya dilokasi kejadian, melintas sepeda motor yang dikendarai korban. Mendahului dari arah kiri. Sehingga tidak mempunyai jarak pandang yang bebas dan tidak memiliki ruang yang cukup.

Bacaan Lainnya

“Korban SD terjatuh kearah kiri. Dan anaknya ANP terjatuh ke kanan. Masuk ke kolong truck hingga kaki kirinya terlindas ban depan sebelah kiri kendaraan tersebut,” terangnya.

Korban yang mengalami luka cukup serius dibagian kakinya itu pun langsung dilarikan ke RSUD Kabupaten Tangerang guna mendapat perawatan medis. Sementara sopir DWA langsung diamankan ke Polres Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya guna pemeriksaan lebih lanjut.

“Sopir truk penyebab kecelakaan telah kami amankan dan tengah dilakukan pemeriksaan mendalam. Masyarakat mohon bersabar dan percayakan penanganan kasus ini kepada pihak kepolisian. Kami berharap kejadian ini menjadi yang terakhir,” tandas kapolres. (*/mln)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *